Cara Praktis Resep Membuat Nugget Ikan Tuna Tenggiri |
Bahan-bahan :
- 5 ons fillet ikan Tuna atau ikan tenggiri
- 3 butir telur ayam
- 3 buah wortel segar, diparut halus
- 2 ons terigu protein sedang
- 3 siung bawang putih, dihaluskan
- 4 siung bawang merah, dihaluskan
- 1/2 sendok teh merica halus
- 1/2 sendok teh garam halus beryodium
- Secukupnya Minyak goreng
- Secukupnya Tepung panir
Cara membuatnya
- Langkah awalnya Blender fillet ikan sampai halus, lalu campur dengan 1 butir telur, parutan wortel, 1/2 ons terigu, bawang putih, bawang merah, merica, dan garam. Aduk-aduk sampai rata. Siapkan loyang, olesi dengan margarin atau minyak goreng tipis-tipis.
- Masukkan adonan, lalu ratakan.
- Kukus adonan hingga matang. Setelah itu, angkat dan dinginkan.
- Selanjutnya potong-potong sesuai selera bunda, Taburi dengan sisa terigu.
- Kemudian kocok sisa telur ayam, lalu celupkan potongan-potongan nugget ke dalamnya.
- Terkahirnya gulingkan di tepung panir, lalu goreng sampai kecoklatan / matang.